Kamis, 16 November 2017

Resep Brownies


Bahan-bahan Brownies :

  • Tepung terigu 250 gram = Rp 3.000,-
  • Coklat bubuk 50 gram = Rp 2.000.-
  • Gula halus 200 gram (bisa menggunakan gula pasir yang diblender) = Rp 3.500.-
  • Minyak goreng 200 mili liter = Rp 3.000.-
  • Air kopi 200 mili liter (1 bungkus kopi instan tanpa ampas aneka rasa sesuai selera seperti mocacino, vanila late, capucino, coffemix, white coffe disendu dengan air panas sebanyak 200 mili liter (dinginkan). Intinya gunakan kopi yang tidak ada ampasnya ya bun!) = Rp 1.500.-
  • Telur 2 butir (kocok lepas) = Rp 3.000.-
  • Garam halus 1 sendok teh
  • Soda kue 1 sendok teh = Rp 4.000.-

Step By Step Membuat Brownies Cokelat Kukus :

  1. Pertama-tama ayak tepung terigu, cokelat bubuk, garam dan soda kue. Campurkan gula halus, aduk sampai semua bahan tercampur dengan rata. Sisihkan.
  2. Selanjutnya campurkan minyak goreng dan telur, kocok dengan spatula, garpu atau sendok sampai rata.
  3. Setelah itu campurkan adonan telur ke dalam adonan tepung terigu yang di ayak tadi, lalu masukkan air kopi. Aduk sampai benar-benar rata.
  4. Jika bahan adonan sudah tercampur rata, silahkan tuang adonan ke dalam loyang persegi, tulban atau loyang sesuai selera.
  5. Kukus adonan sampai matang kurang lebih selama 25 menit. Bis tes tusuk untuk mengetahui kematangan brownies tersebut. Jika tidak ada adonan yang menempel di tusukan, pertanda cake brownies sudah matang. Angkat.
  6. Brownies coklat klasik dengan citarasa kopi pilihan siap di kreasikan dengan toping keju, chochochip, meises, krim atau selai pilihan sesuai selera. Atau di makan begini saja juga sudah enak loh bun. Maknyusssss!
Karena di proses dengan di kukus, kami ingatkan ketika brownies sedang di kukus jangan sekali-kali membuka tutup kukusan. Karena bisa bikin brownies menjadi bantat karena uap panasnya hilang. Jangan lupa juga pastikan air kukusan mendidih ketika adonan brownies dimasukkan ke dalam kukusan. Dan lapisi tutup panci dengan kain bersih agar uap tidak menetes ke dalam adonan.

0 komentar:

Posting Komentar